Perempuan Telanjang Muncul Di Lembar Uang Terbaru Kanada



Perempuan Telanjang Muncul Di Lembar Uang Terbaru Kanada [ www.BlogApaAja.com ]

Gubernur Bank Kanada, Mark Carney (kiri) dan Menteri Keuangan Kim Flaherty memperkenalkan lembaran 20 dollar Kanada terbaru yang terbuat dari polimer.

Warga Kanada kebingungan setelah negara itu memperkenalkan uang 20 dollar Kanada terbaru yang terlihat seperti tiga perempuan telanjang dan menara kembar Twin Tower yang luluhlantak karena serangan teroris pada 11 September 2001. Demikian dilansir Daily Mail, Kamis (10/5/2012).

Pemerintah Kanada mengeluarkan lembaran uang terbaru sebagai pembaruan dari sistem perbankan di negara itu. Sebenarnya, lembaran uang terbaru itu memuat tugu Vimy Memorial di sebelah utara Perancis, sebuah monumen terbesar di luar negeri yang dikhususkan untuk tentara Kanada yang hilang di Perang Dunia I.

Meski demikian, banyak warga Kanada menilai, lembaran uang terbaru itu sepertinya menunjukkan Twin Towers dan tiga perempuan telanjang berdekatan dengan kepala negara Kanada yang juga Ratu Inggris, Elizabeth II.

Perempuan yang telanjang pada bagian atas tugu itu dikenal dengan nama Chorus. Figur paling tua mewakili Justice dan Peace dengan obor yang diangkat. Patung Hope, Charity, Honour, dan Faith berada di bawah Justice dan Peace.

Lembaran 20 dollar terbaru ini akan masuk ke peredaran pada November mendatang dan terbuat dari bahan polymer berteknologi tinggi. Lembaran 20 dollar paling banyak beredar dan jumlahnya mencapai setengah miliar lembar.

Pembuatan lembaran 20 dollar terbaru lebih susah ditiru dan pihak terkait mengatakan tahan lama dua kali lipat dari kertas biasa.

Detail uang Kanada ada di sini.




Follow On Twitter